1.4 C
London
Kamis, Januari 9, 2025
BerandaPolres MalangPatroli Polsek Singosari, Antisipasi Kejahatan Skimming di ATM Desa Randuagung

Patroli Polsek Singosari, Antisipasi Kejahatan Skimming di ATM Desa Randuagung

Date:

spot_imgspot_img

Polres Malang – Unit patroli 14.01 Polsek Singosari melaksanakan patroli rutin di kawasan ATM Bersama Desa Randuagung, Rabu (8/1/2025) pukul 14.40 WIB. Dalam kegiatan ini, petugas memberikan imbauan kepada petugas keamanan setempat terkait potensi ancaman kejahatan seperti skimming, malware dan ganjal ATM.

Petugas yang terlibat dalam patroli adalah Aiptu Afiv Rahman dan Aiptu Haris Teguh. Mereka meminta petugas keamanan untuk selalu waspada dan memastikan situasi di sekitar ATM tetap kondusif.

“Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi tindakan kriminal yang kerap terjadi di area ATM. Kami juga mengedukasi pihak sekuriti agar lebih sigap dalam mengawasi aktivitas mencurigakan,” ungkap Aiptu Haris Teguh.

Kapolsek Singosari AKP Try Widyanto Fauzal memerintahkan jajarannya untuk terus melakukan patroli preventif demi menjaga keamanan masyarakat. Hingga saat ini, situasi di lokasi terpantau aman dan terkendali.

Polsek Singosari mengimbau masyarakat untuk berhati-hati saat menggunakan fasilitas ATM seperti memeriksa kondisi slot kartu dan menjaga kerahasiaan PIN. Laporan adanya potensi ancaman keamanan di ATM dapat langsung disampaikan ke kantor kepolisian terdekat.

(Hmssingo/swd)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img