1.5 C
London
Sabtu, Januari 18, 2025
BerandaPolres MalangPolsek Singosari Gelar Jumat Curhat Bersama Perangkat Desa dan Warga Karangkunci

Polsek Singosari Gelar Jumat Curhat Bersama Perangkat Desa dan Warga Karangkunci

Date:

spot_imgspot_img

Polres Malang – Polsek Singosari kembali melaksanakan program unggulan Kapolri Jumat Curhat untuk mendengar langsung keluhan warga. Kegiatan ini digelar pada Jumat (17/1/2025) pukul 09.00-10.30 WIB di Wisata Kebun Opa Desa Randuagung Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.

Kegiatan tersebut dihadiri Wakapolsek Singosari AKP Lukman, Kanitbinmas IPTU Blasius, Kanitreskrim IPTU Lotto Condro S., Kepala Desa Randuagung Drs. Subadi, M.Si., perangkat desa dan 20 warga setempat.

Dalam sambutannya, Wakapolsek AKP Lukman menyampaikan apresiasi kepada warga yang hadir dan mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan situasi kamtibmas di lingkungan masing-masing. “Kami siap mendampingi dan membantu menyelesaikan permasalahan yang ada, asalkan sesuai prosedur,” ujarnya.

Kegiatan Berlangsung Aman dan Kondusif
Jumat Curhat kali ini berjalan lancar tanpa kendala. Polsek Singosari memastikan akan terus hadir mendampingi warga melalui program ini untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

(swd/hmssingo)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img