Polres Malang – Polsek Singosari terus meningkatkan keamanan wilayahnya dengan menggelar patroli blue light di Jalan Desa Langlang. Kegiatan ini dilakukan guna mengantisipasi tindak kriminal seperti begal, jambret, serta gangguan kamtibmas lainnya, pada Minggu (2/3/2025) malam.
Unit Patroli 14.01 yang dipimpin oleh Aiptu Prianto dan Bripka Basuki melaksanakan patroli pada pukul 23.45 WIB. Berdasarkan laporan yang diterima situasi di lokasi saat ini terpantau aman dan terkendali.
Kapolsek Singosari AKP Try Widyanto Fauzal, S.I.K., M.Si., memerintahkan pelaksanaan patroli ini sebagai langkah preventif untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat. Dengan adanya kehadiran petugas di titik-titik rawan diharapkan potensi kejahatan dapat diminimalisir.
Masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan segera melapor jika menemukan hal mencurigakan. Polsek Singosari berkomitmen menjaga keamanan wilayahnya melalui patroli rutin dan respons cepat terhadap potensi gangguan kamtibmas.
(swd/hmssingo)