6.4 C
London
Sabtu, Maret 15, 2025
BerandaPolres MalangPolres Malang Tindak Cepat Laporan Warga Soal 'Sahur on The Road' Gunakan...

Polres Malang Tindak Cepat Laporan Warga Soal ‘Sahur on The Road’ Gunakan Sound Berlebihan Di Kelurahan Dampit

Date:

spot_imgspot_img

MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jawa Timur, merespons cepat laporan warga terkait aktivitas ‘sahur on the road’ yang menggunakan sound system berlebihan di wilayah Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang. Kegiatan yang berpotensi mengganggu ketertiban masyarakat itu berhasil dicegah setelah anggota Polsek Dampit turun langsung ke lokasi, Jumat (14/3/2025) dini hari.

Kasus ini bermula dari laporan masyarakat yang masuk melalui layanan pengaduan Call Center 110 Polri, terkait adanya kegiatan ‘sahur on the road’ menggunakan sound system dengan volume keras di Jalan Sumberkembar, RT 009 RW 010, Kelurahan/Kecamatan Dampit.

“Benar, petugas kami dari Polsek Dampit segera menindaklanjuti laporan masyarakat tersebut. Kami langsung mendatangi lokasi dan memberikan imbauan agar tidak menggunakan sound system berlebihan karena bisa mengganggu warga lainnya,” kata Kasihumas Polres Malang, AKP Bambang Subinajar, saat dikonfirmasi, Sabtu (15/3/2025).

Dari hasil pengecekan, diketahui bahwa sekelompok remaja yang tergabung dalam komunitas Remaja Babussalam tengah melakukan uji coba sound system di atas kendaraan roda tiga untuk persiapan kegiatan membangunkan warga sahur keliling. Namun, kegiatan tersebut belum berjalan dan baru sebatas cek sound di tempat.

Kapolsek Dampit, AKP Ahmad Taufik Syafiudin, bersama anggota, langsung mengimbau para remaja agar tidak melanjutkan niat keliling kampung menggunakan sound system yang berlebihan.

“Alhamdulillah, warga setempat memahami imbauan petugas dan setuju untuk tidak melakukan sahur keliling dengan menggunakan sound system tersebut. Mereka akhirnya membongkar peralatan dan memilih menggunakan sound system mushola Babussalam untuk membangunkan sahur,” ungkap AKP Bambang Subinajar.

Menurut AKP Bambang Subinajar, langkah cepat ini dilakukan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama Ramadan. Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat agar menjalankan tradisi membangunkan sahur dengan cara yang tidak mengganggu ketertiban umum.

“Jika ada yang mengetahui potensi gangguan kamtibmas, silakan segera laporkan ke layanan 110. Kami siap merespons cepat setiap laporan masyarakat,” tegasnya.

Polres Malang juga menegaskan komitmennya untuk terus menjaga kondusivitas wilayah selama bulan Ramadan. Dengan langkah responsif tersebut, kepolisian berharap masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan tenang dan aman.

“Kegiatan yang berniat baik seperti membangunkan sahur hendaknya dilakukan dengan cara yang bijak dan tetap memperhatikan kenyamanan warga lainnya. Kami terus mengimbau agar menghindari penggunaan sound system berlebihan apalagi sampai konvoi yang mengganggu,” pungkas AKP Bambang. (u-hmsresma)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img