POLRES MALANG – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Aiptu Jefri Wiratama, anggota Polsek Pagelaran, melaksanakan patroli dialogis malam hari di wilayah hukum Pagelaran, Senin (7/4).
Kegiatan patroli tersebut dilakukan dengan menyambangi warga yang masih beraktivitas di malam hari, seperti penjaga malam, pemuda yang berkumpul, maupun warga di sekitar pemukiman. Melalui pendekatan humanis, Aiptu Jefri menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap aman dan kondusif.
“Kami mengimbau warga agar selalu waspada, terutama terhadap tindak kejahatan jalanan maupun aksi yang dapat mengganggu ketertiban. Bila menemukan hal mencurigakan, segera laporkan ke Polsek,” ujar Aiptu Jefri.
Patroli dialogis ini juga menjadi sarana mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat. Dengan komunikasi langsung, warga merasa lebih nyaman dan terbuka untuk menyampaikan informasi maupun keluhan yang berkaitan dengan situasi keamanan.
Selama patroli berlangsung, situasi di wilayah terpantau aman, tertib, dan kondusif. Polsek Pagelaran akan terus menggencarkan patroli malam sebagai bagian dari upaya pencegahan dan pelayanan prima kepada masyarakat.
(PagelaranHms)