5.9 C
London
Minggu, April 20, 2025
BerandaPolres MalangPolres Malang Gelar Upacara Hari Kesadaran Nasional, Tekankan Integritas dan Pengabdian

Polres Malang Gelar Upacara Hari Kesadaran Nasional, Tekankan Integritas dan Pengabdian

Date:

spot_imgspot_img

MALANG – Kepolisian Resor (Polres) Malang, Polda Jawa Timur, menggelar Upacara Hari Kesadaran Nasional di halaman Mapolres Malang pada Kamis (17/4/2025). Upacara yang rutin dilaksanakan setiap tanggal 17 ini menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen pengabdian dan integritas seluruh personel Polri dalam melayani masyarakat.

Wakapolres Malang, Kompol Bayu Halim Nugroho, yang bertindak sebagai inspektur upacara, menyampaikan bahwa Hari Kesadaran Nasional bukan sekadar seremonial rutin, melainkan ajang refleksi bagi seluruh anggota Polri. Ia menekankan pentingnya profesionalisme, integritas, dan loyalitas dalam menghadapi tantangan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang semakin kompleks.

“Hari ini kita diajak untuk merefleksikan kembali makna pelayanan, pengabdian, dan integritas dalam menjalankan tugas sebagai anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia,” ujar Kompol Bayu, Kamis (17/4).

Kompol Bayu juga mengingatkan bahwa tantangan global seperti gejolak geopolitik dan instabilitas ekonomi dapat berdampak pada situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Malang. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh personel untuk tetap waspada, adaptif, dan responsif terhadap setiap potensi gangguan.

“Sebagai aparat penegak hukum, kita dituntut untuk tidak hanya menjadi penjaga keamanan, tetapi juga menjadi pengayom dan pemberi rasa tenang di tengah masyarakat,” tambahnya.

Upacara Hari Kesadaran Nasional ini juga menjadi sarana untuk memperkuat sinergi internal dan eksternal. Kompol Bayu mengajak seluruh anggota Polres Malang untuk menjadi pemimpin dan pelayan yang mampu membaca zaman, cepat bertindak, dan tidak ragu mengambil keputusan yang benar demi kepentingan masyarakat luas.

“Mari kita tingkatkan kedisiplinan, tanamkan kejujuran dalam setiap tindakan, dan jadikan integritas sebagai dasar dalam setiap pengabdian,” tegas Kompol Bayu.

Upacara berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh jajaran Polres Malang, termasuk para pejabat utama dan aparatur sipil negara (ASN). Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kesadaran nasional yang terus tumbuh dan mengakar dalam setiap langkah anggota Polri.

“Bekerjalah dengan hati, bertindaklah dengan niat yang lurus, dan berikanlah yang terbaik untuk institusi, masyarakat, bangsa, dan negara,” pungkas Kompol Bayu. (u-hmsresma)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img