12.7 C
London
Rabu, Mei 7, 2025
BerandaPolres MalangPolsek Donomulyo Laksanakan Patroli Perbankan Saat Hari Libur

Polsek Donomulyo Laksanakan Patroli Perbankan Saat Hari Libur

Date:

spot_imgspot_img

POLRES MALANG – Guna menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, terutama di akhir pekan dan hari libur, anggota Polsek Donomulyo melaksanakan patroli rutin di kawasan perbankan, Sabtu (03/5/2025) siang

Patroli ini menyasar beberapa objek vital seperti ATM, kantor bank, dan lokasi-lokasi rawan kejahatan lainnya. Kapolsek Donomulyo, AKP Gunawan Marsudi, S.H., mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk mencegah tindak kriminalitas, seperti pencurian dan perampokan, terutama saat aktivitas masyarakat meningkat di hari libur.

“Meski hari libur, kewaspadaan tetap harus ditingkatkan. Kami pastikan kehadiran polisi di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman,” ujarnya.

Selain patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada petugas keamanan bank dan masyarakat agar tetap waspada serta segera melapor jika melihat hal mencurigakan.

Humas_polresmalang

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img