7.7 C
London
Sabtu, Oktober 5, 2024
BerandaPolres MalangBHABINKAMTIBMAS HADIRI KEGIATAN REMBUK STUNTING TAHUN ANGGARAN 2023 BERTEMPAT DIBALAI DESA NGADIREJO...

BHABINKAMTIBMAS HADIRI KEGIATAN REMBUK STUNTING TAHUN ANGGARAN 2023 BERTEMPAT DIBALAI DESA NGADIREJO KECAMATAN JABUNG KABUPATEN MALANG.

Date:

spot_imgspot_img

POLRES MALANG – Pemerintah Desa Ngadirejo Kecamatan Jabung Kabupaten Malang menggelar pelaksanaan program Rembuk Stunting Tahun Anggaran 2023 bekerja sama dengan instansi terkait Muspika Jabung bertempat dibalai desa Ngadirejo untuk mewujudkan generasi penerus bangsa yang sehat dan berkualitas,” Rabu (29/11/2023) siang.

Kapolres Malang AKBP. Putu Kholis Aryana, S.I.K. melalui Kapolsek Kabung IPTU. Suyanto, S.A.P., M.H. menjelaskan bahwa Kepolisian Sektor Jabung mendukung sepenuhnya program rembuk stunting tersebut dengan menugaskan personil Bhabinkamtibmas pada masing-masing desa untuk turut serta mendampingi pelaksanaan pencegahan stunting dan sekaligus ikut berperan memberikan penyuluhan maupun penyaluran bantuan untuk menekan angka anak usia balita yang rawan stunting bersama-sama dengan dinas kesehatan (Bidan/Perawat) yang ada didesa,”

Rembuk Stunting bertujuan untuk memberikan penyuluhan dan pembinaan kepada ibu-ibu kader posyandu yang ada ditiap desa sekaligus untuk mendata warga masyarakat yang berpotensi rawan stunting sesuai data pada saat pelaksanaan posyandu ditiap dusun untuk selanjutnya dilakukan langkah pencegahan stunting dengan memberikan bantuan peningkatan gizi sehingga diharapkan nantinya desa ngadirejo dapat terbebas dari stunting.

Camat Jabung Taufik Nurahman, yang hadir pada kesempatan tersebut dengan didampingi oleh Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Kepala Desa Ngadirejo menyampaikan pesan tentang pentingnya upaya pencegahan stunting melalui penyuluhan dan pemberian bantuan kepada keluarga kurang mampu sehingga seluruh desa yang ada diwilayah kecamatan jabung dapat terbebas dari stunting sehingga tercapai generasi yang sehat dan berkualitas secara merata untuk kemajuan bangsa,” pungkasnya.

(sekjbgresma).

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img