*Jumat Curhat, Kapolsek Singosari dan Jajaran Berdialog Bersama LDII PC Singosari* Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, S.I.K., M.H., bersama dengan Kanit Binmas Polsek Singosari Iptu Blasius Kuntoro dan Kanit Samapta Polsek Singosari Iptu Agus Armedi, melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) PC Singosari. Acara ini bertempat di Masjid Bani Abbas, Desa Tamanharjo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Jum’at ( 21/06/2024 ) Dalam pertemuan tersebut, perwakilan dari LDII menyampaikan beberapa pertanyaan dan kekhawatiran kepada Kapolsek terkait maraknya peredaran narkoba di kalangan remaja. Mereka mengusulkan agar Polsek Singosari mengadakan sosialisasi tentang bahaya narkoba di wilayah mereka. Selain itu, mereka juga berharap agar patroli keamanan bisa lebih sering dilakukan di daerah tersebut, idealnya setiap minggu atau tiga hari sekali. Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, merespon dengan positif permintaan tersebut dan berjanji akan menindaklanjuti dengan melakukan sosialisasi dan meningkatkan frekuensi patroli di wilayah Singosari. “Kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga, terutama dalam mengatasi masalah peredaran narkoba yang sangat meresahkan,” ujar Kapolsek. Kegiatan Jumat Curhat ini merupakan bagian dari upaya Polsek Singosari untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat serta mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga. Dengan adanya komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan keamanan dan ketertiban di wilayah Singosari dapat terjaga dengan lebih baik.Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, S.I.K., M.H., bersama dengan Kanit Binmas Polsek Singosari Iptu Blasius Kuntoro dan Kanit Samapta Polsek Singosari Iptu Agus Armedi, melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) PC Singosari. Acara ini bertempat di Masjid Bani Abbas, Desa Tamanharjo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Jum’at ( 21/06/2024 )
Dalam pertemuan tersebut, perwakilan dari LDII menyampaikan beberapa pertanyaan dan kekhawatiran kepada Kapolsek terkait maraknya peredaran narkoba di kalangan remaja. Mereka mengusulkan agar Polsek Singosari mengadakan sosialisasi tentang bahaya narkoba di wilayah mereka. Selain itu, mereka juga berharap agar patroli keamanan bisa lebih sering dilakukan di daerah tersebut, idealnya setiap minggu atau tiga hari sekali.
Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, merespon dengan positif permintaan tersebut dan berjanji akan menindaklanjuti dengan melakukan sosialisasi dan meningkatkan frekuensi patroli di wilayah Singosari.
“Kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga, terutama dalam mengatasi masalah peredaran narkoba yang sangat meresahkan,” ujar Kapolsek.
Kegiatan Jumat Curhat ini merupakan bagian dari upaya Polsek Singosari untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat serta mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga. Dengan adanya komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan keamanan dan ketertiban di wilayah Singosari dapat terjaga dengan lebih baik.