18.7 C
London
Minggu, Mei 25, 2025
BerandaPolres MalangAksi Cepat Polsek Singosari Amankan Pelaku Pembacokan pada Kericuhan Acara Bantengan

Aksi Cepat Polsek Singosari Amankan Pelaku Pembacokan pada Kericuhan Acara Bantengan

Date:

spot_imgspot_img

Polsek Singosari merespon cepat laporan masyarakat terkait insiden pembacokan yang terjadi pada acara hiburan kesenian Bantengan di RT 5 RW 1 Desa Klampok, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Kejadian ini berlangsung pada acara peringatan HUT RI yang semula berjalan lancar, namun di penghujung acara terjadi kericuhan yang berujung pada aksi kekerasan. (12/09/2024)

Menurut keterangan saksi, pelaku yang diduga terlibat dalam kericuhan tiba-tiba keluar dari rumahnya dengan mengacungkan sebilah golok jenis parang. Niat awal pelaku diduga untuk menghalau massa yang mulai tidak terkendali, namun karena merasa terancam, massa mencoba merampas senjata tajam tersebut. Pelaku yang semakin terdesak kemudian menyabetkan parangnya secara membabi buta, mengakibatkan tiga orang mengalami luka-luka.

Melihat adanya korban, massa yang marah segera melakukan aksi main hakim sendiri terhadap pelaku. Beruntung, Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang berada di lokasi dengan cepat mengamankan pelaku ke rumah Ketua RT 05 untuk menghindari situasi yang semakin memburuk. Namun, karena massa yang semakin banyak berkumpul, Bhabinkamtibmas segera menghubungi Polsek Singosari untuk meminta bantuan evakuasi.

Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, S.I.K., M.H., langsung mengerahkan personel untuk melakukan evakuasi. Mengingat situasi yang semakin genting, Kapolsek juga meminta bantuan tambahan personel kepada Kabagops Polres Malang. Sekitar pukul 00.10 WIB, bantuan personel dari Polsek sekitar tiba di lokasi dan berhasil menghalau massa serta mengevakuasi pelaku ke Mako Polsek Singosari untuk proses hukum lebih lanjut.

Polsek Singosari saat ini sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden ini, termasuk mendalami motif pelaku dan memastikan keamanan bagi warga yang terluka. Ketiga korban luka telah dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.

Kapolsek Singosari menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah terpancing emosi dan menyerahkan proses hukum kepada pihak yang berwenang demi menghindari aksi main hakim sendiri yang dapat merugikan semua pihak.

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img