12.7 C
London
Selasa, Oktober 22, 2024
BerandaPolres MalangUpacara Peringatan Hari Santri 2024 MWC NU Kec Turen berjalan Tertib dan...

Upacara Peringatan Hari Santri 2024 MWC NU Kec Turen berjalan Tertib dan Lancar…POLRES MALANG – Polsek Turen. Kapolsek Turen Kompol Hari Subagiyo melalui Ipda Zaeni menghadiri upacara peringatan Hari Santri Nasional 2024. bertempat di lapangan Desa’ Pagedangan Kec Turen, Selasa (22/10/2024).

Date:

spot_imgspot_img

Mengusung tema “Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan”, upacara ini diwarnai dengan semangat yang tinggi, mengingatkan kembali pada peran strategis santri dalam menjaga persatuan dan memajukan bangsa. Peringatan Hari Santri setiap tahunnya bukan hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa santri, tetapi juga untuk memperkokoh peran mereka dalam menghadapi tantangan masa depan yang semakin komplek menuju Indonesia Maju.

Kegiatan Upacara peringatan Hari Santri ini diikuti oleh santri dari berbagai pondok pesantren dan lembaga pendidikan di Desa’ Pagedangan berjalan dengan tertib, aman, dan lancar. Para peserta mengikuti seluruh rangkaian upacara dengan penuh antusiasme dan semangat kebangsaan yang tinggi. Hal ini sekaligus menjadi momen refleksi bagi santri untuk terus menjaga dan mengamalkan nilai-nilai perjuangan yang diwariskan oleh para ulama dan pendahulu kita.

Kegiatan Upacara Hari Santri Nasional di Desa Pagedangan Kec Turen dihadiri oleh Muspika Kec Turen, pengurus MWC Kec Turen, Panit Binmas, Babinkamtibmas Babinsa, Perangkat Desa Pagedangan, berbagai tokoh masyarakat, ulama, serta gabungan pelajar se Desa Pagedangan yang semuanya bersinergi dalam menjaga keberlangsungan kegiatan keagamaan dan kebangsaan.

Dengan suasana yang aman, tertib, terjalin tali silaturahmi dengan para santri yang lainnya pada peringatan Hari Santri Nasional 2024 di Desa’ Pagedangan Kec Turen memberikan pesan yang kuat bahwa santri dan pesantren memiliki peran penting dalam pembangunan bangsa. Nilai-nilai yang dipegang teguh oleh para santri diharapkan dapat terus ditransformasikan dalam kehidupan sehari-hari, menjadikan mereka garda terdepan dalam menjaga persatuan dan kedamaian di Indonesia.

humasturen

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img