9.3 C
London
Rabu, November 6, 2024
BerandaPolres MalangDALAM RANGKA PENGENALAN PROFESI POLRI ,KAPOLSEK DAMPIT MELAKSANAKAN MEMBERIKAN MATERI PEMBINAAN KEPADA...

DALAM RANGKA PENGENALAN PROFESI POLRI ,KAPOLSEK DAMPIT MELAKSANAKAN MEMBERIKAN MATERI PEMBINAAN KEPADA SISWA SMP N 1 DAMPIT.

Date:

spot_imgspot_img

POLRES MALANG – Dalam rangka pembinaan kedisiplinan dan pengenalan profesi Polri, Kapolsek Dampit IPTU Ahmad Taufik S melaksanakan kegiatan Pembinaan kepada siswa-siswi SMP Negeri 1 Dampit di lapangan SMP Negeri 1 Dampit Jalan Gunungjati No.33 Kel. Dampit Kec. Dampit Kab. Malang. Pembinaan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Dampit yang didampingi oleh Ps. Kanit Binmas Bripka Sandy Dk merupakan bagian dari program Polri yang dilaksanakan untuk meminimalisir atau menekan kenakalan remaja. Sabtu (2/11/2024).pagi

Kegiatan ini disambut dengan antusiasme oleh sekitar 900 Siswa SMP Negeri 1 Dampit beserta guru yang hadir pada kegiatan tersebut.

Penyampaian materi oleh Kapolsek Dampit mengenai tentang Memupuk kedisplinan, Pengaruh latar belakang orang tua terhadap tumbuh kembang anak, Kejahatan cyber (penipuan online, judol), Penyalahgunaan medsos, Cegah perilaku bullying dan Konsekuensi hukum terhadap kenakalan remaja.

“Kegiatan bertujuan untuk tetap menjalin silaturahmi yang baik dengan pihak SMP Negeri 1 Dampit yang sudah sekian lama terjalin, serta menjaga kedekatan Kepolisian dengan masyarakat.” Ujar Kapolsek Dampit.

Serta bertujuan untuk menanamkan sejak dini perilaku sikap dan mental yang baik kepada anak-anak agar kelak terhindar dari pengaruh negatif kenakalan remaja yang ada di lingkungan sekolah.imbuhnya.

Kegiatan ini sejalan dengan program kepolisian untuk memperkuat hubungan dengan masyarakat dan menciptakan rasa aman serta nyaman di lingkungan sekitar. (Dampit)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img