Polres Malang – Pada Kamis malam, 7 November 2024, bertempat di Aula Kantor Desa Gunungrejo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, telah dilaksanakan pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Malang Tahun 2024 (7/11/2024).
Pelantikan yang dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Bhabinkamtibmas Desa Gunungrejo, Aiptu Amir M. sesuai perintah Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade berlangsung dengan aman dan kondusif. Kegiatan dimulai pada pukul 19.30 WIB dan berakhir sekitar pukul 21.00 WIB. Dalam acara ini, 98 anggota KPPS dilantik untuk menjalankan tugas mereka dalam pemungutan suara yang akan datang.
Acara diawali dengan pembukaan, dilanjutkan dengan upacara pelantikan yang diikuti oleh seluruh peserta. Beberapa kegiatan penting lainnya, seperti menyanyikan lagu Indonesia Raya, mendengarkan jingle PILGUB Jatim dan PILBUP Malang, serta pembacaan doa dan surat keputusan KPU, turut menyemarakkan acara. Pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas menjadi bagian akhir dari rangkaian acara.
Aiptu Amir M. selaku Bhabinkamtibmas Desa Gunungrejo tampak hadir untuk memastikan kelancaran acara serta menjaga keamanan di sekitar lokasi pelantikan. “Kami hadir untuk memberikan pengamanan dan memastikan agar acara berjalan dengan lancar. Situasi di desa Gunungrejo tetap aman dan kondusif,” ungkapnya.
Pelantikan ini juga menjadi momentum penting menjelang pelaksanaan pemilu yang semakin dekat. Tentu saja, kehadiran petugas keamanan dari kepolisian dan TNI, termasuk Bhabinkamtibmas dan Babinsa, sangat diharapkan dalam menjaga ketertiban di setiap tahapan pemilu.
(Humas Singosari)