Polres Malang – Polsek Singosari mengerahkan sejumlah personel untuk mengamankan kegiatan Pawai dan Tasyakuran Milad ke-112 Muhammadiyah yang digelar Minggu (10/11/2024). Acara berlangsung di halaman Masjid Ad Dakwah, Jalan Tumapel, Kelurahan Pagentan, Singosari, mulai pukul 06.30 WIB hingga 10.00 WIB.
Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade melalui Panit Samapta Ipda Cuncun, memimpin pengamanan bersama 5 personel Polsek Singosari dan dibantu oleh Babinsa Kelurahan Pagentan, Sertu Lukman. “Kegiatan berlangsung aman dan kondusif,” ujar Ipda Cuncun di lokasi.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Ketua PC Muhammadiyah Singosari H. Ahmad Syaifudin dan Lurah Pagentan Sujiono, yang turut memberikan sambutan. Pawai jalan sehat yang diikuti ratusan peserta dimulai dari Masjid Ad Dakwah dan berakhir di Masjid Amanah, Desa Klampok. Sepanjang perjalanan, peserta melewati rute yang telah ditentukan dengan iring-iringan kendaraan, termasuk satu mobil, empat kereta kelinci, dan 40 sepeda motor.
“Selain pawai, kami juga menyediakan pengobatan gratis dan pasar murah di lokasi finis,” terang Ketua PC Muhammadiyah, H. Ahmad Syaifudin.
Kegiatan tersebut didukung penuh oleh aparat keamanan, termasuk 10 personel Kokam Muhammadiyah. “Ini untuk memastikan keselamatan dan kelancaran acara,” tambah Ipda Cuncun. Dengan pengamanan terkoordinasi, acara Milad ke-112 Muhammadiyah tahun ini berjalan lancar dan meriah.
(Humas Singosari)