8.2 C
London
Jumat, November 15, 2024
BerandaPolres MalangPasar Rakyat Pagentan Lawas Jadi Lokasi Kampanye, Polsek Singosari All Out Jaga...

Pasar Rakyat Pagentan Lawas Jadi Lokasi Kampanye, Polsek Singosari All Out Jaga Keamanan

Date:

spot_imgspot_img

Polres Malang – Polsek Singosari Polres Malang sukses mengamankan kegiatan kampanye dalam bentuk pertemuan tatap muka oleh H. Sanusi, calon Bupati Malang nomor urut 1, di Pasar Rakyat Pagentan Lawas, Kelurahan Pagentan, Singosari, Minggu (10/11/2024). Acara ini berlangsung dari pukul 16.00 hingga 16.45 WIB dengan situasi aman dan kondusif.

Kegiatan kampanye tersebut dihadiri oleh sekitar 200 peserta, yang menunjukkan antusiasme warga terhadap kontestasi politik yang sedang berlangsung. H. Sanusi, didampingi tim suksesnya Faiz, Yoyok, dan Bowo, menyampaikan beberapa poin penting dalam orasinya. “Saya mohon bantuan dan dukungan untuk melanjutkan program-program yang sudah berjalan,” kata H. Sanusi di hadapan pendukungnya.

Selain itu, H. Sanusi berjanji akan memperjuangkan keberlanjutan kegiatan Pasar Rakyat Pagentan Lawas sebagai salah satu upaya meningkatkan perekonomian masyarakat. Ia juga memberikan arahan khusus terkait cara memilih dalam Pilkada. “Cukup coblos sekali, karena kalau dua kali, suara dianggap tidak sah,” tambahnya.

Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade mengerahkan sejumlah personel untuk mengamankan jalannya kampanye. Kapolsek menunjuk Wakapolsek Singosari AKP Lukman Hudin memimpin pelaksanaan pengamanan serta melibatkan Iptu Blazius (Kanit Binmas), Ipda Zulhardi (Panit Reskrim), serta beberapa anggota lainnya seperti Aipda Yoyok, Aipda Anggi, Aipda Hening, dan Brigadir Anggrey Lucky.

Tak hanya itu, Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Singosari juga hadir untuk memastikan jalannya kampanye sesuai aturan. Ketua Panwascam Singosari Ahmad Muhidin, bersama anggota Abdul Majid, Herdiyana, dan PKD Pagentan Yudi Rafianti, turut memantau kegiatan.

Berbagai kendaraan operasional, termasuk Toyota Innova dan Nissan Evalia, digunakan untuk mendukung kelancaran pengamanan. Satlantas Polres Malang pun mengerahkan kendaraan patroli untuk memastikan arus lalu lintas di sekitar lokasi tetap terkendali.

(Humas Singosari)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img