POLRES MALANG – Briptu Ade bersama Anggota Polsek Wonosari melaksanakan kegiatan Wujudkan Polri Presisi, Bhabinkamtibmas Sambang Pekerja Bangunan wilayah Des.Plaosan Kec.Wonosari Kab. Malang, Selasa (26/11/2024) Pagi.
Anggota Polsek Wonosari terus melakukan sambang warga dan tak henti-hentinya mengingatkan kepada warga masyarakat untuk waspada terhadap gangguan kamtibmas dilingkungannya masing masing.
Briptu Ade melaksanakan sambang dan bertatap muka langsung dengan warga masyarakat yang sedang bekerja untuk membangunan rumah, hal tersebut dilakukan dalam rangka menjalin silaturahmi dan membangun kebersamaan sambil menitipkan pesan-pesan dan himbauan Kamtibmas.
Tujuan dilaksanakannya safari kamtibmas ini adalah untuk memberikan himbauan Kamtibmas kepada seluruh lapisan masyarakat, selain itu untuk memantau dan mewujudkan situasi kamtibmas serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan keamanan. “Pungkas Briptu Ade.
Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas menjalin kemitraan dengan warga, dan dalam kesempatan tersebut memberikan himbauan kepada pekerja agar mengutamakan keselamatan pribadi dalam menyelesaikan pekerjaannya serta waspada terhadap pelaku pencurian material bahan bangunan meliputi Semen dan besi, karena pelaku kejahatan tidak pandang bulu selama ada kesempatan akan melakukan aksinya.
Selama kegiatan berlangsung, anggota Polsek Wonosari tidak menemui kendala dan situasi terkendali.
hms wonosari