Polres Malang – Polsek Singosari turut menghadiri kegiatan Festival Kuliner Nusantara yang digelar di tempat wisata Pentungansari Dusun Glatik Desa Toyomarto Kecamatan Singosari Kabupaten Malang, Minggu (1/12/2024).
Acara dimulai pukul 07.40 WIB dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting termasuk Bupati Malang HM Sanusi, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Kadisparbud) Kabupaten Malang Purwoto, Ketua Tim Penggerak PKK Hanik serta Plt. Camat Singosari Willem.
Sesuai perintah Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade perwakilan Polsek Singosari yang hadir adalah Wakapolsek AKP Lukman dan Panit Binmas IPTU Blasius K. Selain itu turut hadir Babinsa Desa Toyomarto Sertu Sunyoto.
Kegiatan diawali dengan pembukaan, laporan panitia dan sambutan dari Bupati Malang yang disambut antusias peserta. Salah satu momen menarik adalah pemotongan kambing guling diiringi Tari Remo sebagai hiburan pembuka.
Festival ini juga menggelar lomba makan sosis dan sesi mukbang perdana yang menjadi daya tarik tersendiri. Puncaknya hasil lomba diumumkan dan hadiah diserahkan kepada pemenang.
(Humas Singosari/swd)