POLRES MALANG – Kapolsek Karangploso IPTU Bambang Subinajar memerintahkan anggota Polsek Karangploso yang di pimpin Kanit Samapta Polsek Karangploso Aiptu Bambang Eko beserta 3 anggota melaksanakan Pengamanan Giat Pawai Hari santri Nasional 2023 PPAI Darunnajah di Desa Ngijo kec. Karangploso kab. Malang, Minggu (22/08/2023 ) Pagi.
Pawai budaya tersebut di laksanakan dalam rangka pelaksanaan Hari santri Nasional 2023 sebagai bentuk ucapan rasa syukur atas rizki yang diberikan selama ini oleh Tuhan dan berdoa bersama meminta keselamatan civitas PPAI Darunnajah untuk dijauhkan dari marabahaya,” Ujar Aiptu Bambang.
Kegiatan tersebut diikuti oleh santri PPAI Darunajah sekitar 300 orang dan Guru dengan mengelilingi Perkampungan di Desa Ngijo Kec. Karangploso Kab. malang.
Selain itu Aiptu Bambang juga menyampaikan pesan kamtibmas agar waspada terhadap barang bawaan serta selalu berhati hati saat memakirkan kendaraan bermotornya sebagai antisipasi terjadinya tindak kejahatan saat fokus melihat pawai Hari Santri.
“Kami berharap apabila masyarakat mengetahui adanya tindak kejahatan maupun gangguan kamtibmas lainya agar segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau petugas piket Polsek Karangploso,” pungkas Aiptu Bambang.