Polres Malang – Personel Polsek Singosari melaksanakan kegiatan pelayanan masyarakat (YANMAS) Poros Pagi. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 06.30 hingga 07.30 WIB di sejumlah titik strategis, salah satunya di Jalan Tumapel Timur, pada Selasa (25/2/2025) pagi.
Dalam giat tersebut, IPDA Cuncun ditugaskan untuk melakukan pengamanan, penyeberangan serta pengaturan arus lalu lintas guna memastikan kelancaran kendaraan dan keselamatan para pengguna jalan.
Kapolsek Singosari AKP Try Widyanto Fauzal, S.I.K., M.Si., memerintahkan kegiatan ini sebagai bagian dari upaya menciptakan keamanan dan ketertiban lalu lintas di pagi hari khususnya saat jam sibuk.
Poros Pagi merupakan agenda rutin yang digelar Polsek Singosari untuk membantu masyarakat terutama pelajar dan pekerja yang melintas di jalan utama. Dengan adanya petugas di lapangan diharapkan lalu lintas lebih tertib dan aman.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama saat jam padat pagi hari. Kami berharap masyarakat tetap mematuhi aturan lalu lintas demi keamanan bersama,” ujar Kapolsek.
Situasi lalu lintas selama giat Poros Pagi terpantau aman dan lancar. Petugas di lapangan juga mengimbau pengendara untuk selalu berhati-hati serta menaati rambu-rambu lalu lintas demi keselamatan bersama.
(swd/hmssingo)