Polres Malang – SDN 1 Pagelaran telah melaksanakan kegiatan upacara pengibaran bendera merah putih bertempat di halaman sekolah yang dihadiri oleh Kanitbinmas Polsek Pagelaran Aiptu M. Sholeh yang bertindak selaku inspektur upacara mewakili Kapolsek Pagelaran AKP Totok Suprapto yang berhalangan hadir, Senin (18/11/2024).
Aiptu M. Sholeh menjelaskan bahwa kepolisian sektor Pagelaran melakukan pembinaan sebagai inspektur upacara pada sekolah yang ada di wilayah kecamatan Pagelaran melalui kegiatan kegiatan upacara pengibaran bendera merah putih mulai tingkat sekolah dasar hingga sekolah menengah atas dan kejuruan,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut Knaitbinmas memberikan sambutan tentang pentingnya tertib berlalu-lintas dijalan serta upaya untuk mencegah terjadinya tindak kekerasan dan bullying antar teman dalam lingkup sekolah dan lingkungan tempat tinggal pelajar dan juga mencegah penyalah gunaan obat terlarang dan narkoba.
M. Soleh memberikan pesan bahwa para pelajar merupakan generasi penerus bangsa yang nantinya akan menjadi penggerak dan penerus roda pembanguan bangsa untuk mewujudkan kemajuan dalam berbagai bidang seiring kemajuan tehnologi,” ujarnya.
Sebagai penutup Kanitbinmas memberikan penekanan bagi para pelajar agar tetap meningkatkan disiplin mematuhi peraturan sekolah serta selalu ta’at beribadah dan patuh terhadap orang tua dan guru,” pungkasnya.
(PagelaranHms_PolresMalang)