4.2 C
London
Kamis, Maret 13, 2025
BerandaPolres MalangKapolsek Pagelaran Melaksanakan Giat Safari Ramadhan, Shalat Tarawih Bersama Masyarakat di Masjid...

Kapolsek Pagelaran Melaksanakan Giat Safari Ramadhan, Shalat Tarawih Bersama Masyarakat di Masjid Al Azhar, Desa Brongkal

Date:

spot_imgspot_img

POLRES MALANG, [Kamis 13/3] – Dalam rangka mempererat silaturahmi serta menumbuhkan semangat keagamaan di bulan suci Ramadhan, Kapolsek Pagelaran IPTU Umarji melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan dengan melaksanakan shalat tarawih berjamaah di Masjid Al Azhar, Desa Brongkal. Kecamatan Pagelaran Kabupaten Malang.

Kegiatan ini dihadiri oleh aparat bersama masyarakat yang hadir untuk beribadah dan menyimak pesan-pesan penting mengenai keamanan dan keharmonisan lingkungan.

Dalam sambutannya, Kapolsek Pagelaran menyampaikan bahwa kehadiran aparat di tengah masyarakat merupakan wujud komitmen untuk mendukung kegiatan keagamaan sekaligus menjaga situasi kamtibmas di wilayahnya.

“Kegiatan ini tidak hanya memperkuat ikatan sosial, tetapi juga mengingatkan kita semua untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan,” ujarnya.

Partisipasi aktif masyarakat dalam shalat tarawih ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk semakin mempererat kerja sama antara aparat dan warga, menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan penuh berkah di tengah bulan suci.

(PagelaranHms)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img