POLRES MALANG – Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Pagelaran menghadiri acara pelantikan Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kecamatan Pagelaran yang digelar di salah satu masjid besar wilayah setempat, Sabtu (24/5).
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur, mulai dari Buoati Malang H. M. Sanusi, Camat Pagelaran Bambang Priambodo, Danramil Pagelaran Lettu Supi’i, Kapolsek Pagelaran IPTU Umarji, tokoh agama, tokoh masyarakat, hingga jajaran pengurus DMI Kabupaten dan Kecamatan dan dari Fatayat dan Muslimat NU Kecamatan Pagelaran.
Pelantikan Ketua DMI Kecamatan ini menjadi momentum penting dalam upaya memperkuat peran masjid sebagai pusat pembinaan umat serta penguatan nilai-nilai keislaman di masyarakat. Dalam sambutannya, perwakilan Muspika menyampaikan harapan agar DMI mampu bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dalam mewujudkan suasana yang aman, damai, dan religius.
“Masjid tidak hanya menjadi tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat pemberdayaan masyarakat. Maka dari itu, sinergi antara pemerintah, TNI, Polri, dan DMI sangat penting dalam membina umat,” ujar Kapolsek Pagelaran dalam keterangannya.
Acara berlangsung khidmat dan penuh keakraban. Ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah, pelantikan ini diharapkan mampu memberi semangat baru bagi para pengurus DMI dalam menjalankan tugas mulia mereka.
Kehadiran Muspika dalam kegiatan keagamaan seperti ini juga menjadi bukti nyata bahwa unsur Forkopimcam berkomitmen untuk selalu hadir dan mendukung kegiatan masyarakat, khususnya dalam bidang keagamaan dan sosial kemasyarakatan.
(PagelaranHms)