POLRES MALANG – Kapolsek Bululawang Kompol Ainun Djariyah SH, bersama Polisi RW Sebagai bentuk upaya untuk menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, melaksanakan kegiatan sambang ke warga masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Bululawang Kab. Malang. Kamis, (21/09/2023), siang.
Dalam kegiatannya tersebut Iptu Gandy melakukan himbauan kepada bpk Ady warga masyarakat desa Lumbangsari untuk bersama sama dapat menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di lingkungannya.
“Mari kita bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas dilingkungan masing-masing dengan cara meningkatkan siskamling di sekitar wilayah tempat tinggal kita.” ucap Gandy.
“Apabila ada informasi atau kejadian yang berpotensi menjadi gangguan Kamtibmas, mohon jangan ragu untuk menginformasikan kepada petugas Bhabinkamtibmas atau melalui call center Kepolisian 110”. tutup Gandy.