Polres Malang 7 Oktober 2024 – Polsek Singosari terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan menggelar kegiatan silaturahmi bersama pemuda pecinta sepak bola Arema di Singosari. Kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk membangun kedekatan dan sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat, khususnya kelompok pemuda yang memiliki kecintaan terhadap sepak bola.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh Aiptu P. Hernama atas perintah Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade, petugas Polsek Singosari menyambangi para pemuda tersebut sebagai bentuk pendekatan humanis. Selain mempererat hubungan baik, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengajak para pemuda turut serta dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Singosari agar tetap aman dan kondusif.
Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade melalui Aiptu P Hernama menyatakan bahwa sinergi antara kepolisian dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang nyaman. “Dengan adanya hubungan yang baik, kami berharap para pemuda pecinta sepak bola Arema bisa menjadi mitra kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Singosari,” tuturnya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, terutama dari kalangan pemuda yang merasa lebih dihargai dan dilibatkan dalam menjaga stabilitas keamanan lingkungan.
(Humas Singosari)