10.4 C
London
Jumat, Maret 21, 2025
BerandaPolres MalangPolsek Singosari Kawal Pembagian 3.415 Porsi Makanan Bergizi di Sekolah-sekolah

Polsek Singosari Kawal Pembagian 3.415 Porsi Makanan Bergizi di Sekolah-sekolah

Date:

spot_imgspot_img

Malang – Polsek Singosari turut serta dalam kegiatan pembagian makanan sehat dan bergizi kepada ribuan siswa di Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Program ini merupakan bagian dari implementasi Program Asta Cita Presiden RI, yang bertujuan meningkatkan gizi anak-anak sekolah.

Kegiatan ini berlangsung Kamis (20/3/2025) pukul 08.00-11.00 WIB, dengan total 3.415 porsi makanan dibagikan ke berbagai tingkat pendidikan, mulai dari TK, MI, SD, MTs hingga SMP.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini dikawal oleh sejumlah pihak termasuk Bhabinkamtibmas Kelurahan Pagentan Aipda Yoyok Ludi Susanto serta Babinsa Kelurahan Pagentan, Serka Rahmat dan Serda Ferid. Setiap kepala sekolah dan guru pendamping turut hadir untuk memastikan distribusi berjalan lancar.

Menu makanan yang diberikan terdiri dari roti, telur, jeruk dan susu UHT memastikan siswa mendapatkan asupan gizi seimbang.

Kapolsek Singosari AKP Try Widyanto Fauzal, S.I.K., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan ini berlangsung dengan aman dan lancar. “Kami mendukung penuh program ini demi kesehatan dan gizi anak-anak sekolah di Singosari,” ujarnya.

Kegiatan ini mendapat respons positif dari para siswa dan tenaga pendidik. Mereka berharap program ini dapat terus berjalan untuk membantu meningkatkan kesehatan anak-anak di sekolah.

(swd/hmssingo)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img