Malang – Dalam rangka Operasi Ketupat Semeru 2025, Kapolsek Singosari AKP Try Widyanto Fauzal, S.I.K., M.Si mengerahkan dua personel yakni Aiptu Slamet Susanto dan Aiptu Haris Teguh, untuk mengamankan kawasan Wisata Kebun Teh Wonosari di Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Pengamanan ini dilaksanakan pada Senin (7/4/2025) mulai pukul 09.00 hingga 16.00 WIB, dengan melibatkan dua anggota security setempat.
Meski kapasitas wisata ini mampu menampung hingga 10.000 pengunjung, pada hari pertama operasi hanya tercatat 525 orang yang berkunjung. Aiptu Slamet Susanto, salah satu petugas yang bertugas, menjelaskan bahwa patroli intensif dilakukan di area perkebunan teh untuk mengantisipasi potensi pemalakan dan gangguan keamanan lainnya.
“Kami bekerja sama dengan security lokal untuk memastikan situasi tetap kondusif. Alhamdulillah, tidak ada laporan kerawanan selama pengamanan berlangsung,” ujar Aiptu Slamet saat dikonfirmasi.
Kapolsek Singosari AKP Try Widyanto Fauzal juga menegaskan bahwa pengamanan selama Operasi Ketupat Semeru 2025 akan terus dilakukan secara maksimal. “Kami ingin memastikan masyarakat bisa berwisata dengan nyaman dan aman. Personel kami siap siaga di lokasi,” tambahnya.
Selama pengamanan, petugas tidak hanya melakukan patroli tetapi juga berkoordinasi dengan pengelola wisata dan masyarakat sekitar. Hasilnya, kegiatan berjalan lancar tanpa adanya gangguan yang berarti.
Dengan pengamanan yang ketat dari Polsek Singosari diharapkan wisatawan bisa menikmati liburan mereka tanpa khawatir akan gangguan keamanan. Operasi Ketupat Semeru 2025 akan terus berlangsung hingga waktu yang ditentukan untuk menjamin keamanan selama masa liburan.
(swd/hmssingo)