POLRES MALANG – Bentuk upaya Polsek Sumberpucung mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di Kec. Sumberpucung, Kapolsek memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan patroli dialogis di area pertokoan yang ada di kec. sumberpucung,” Sabtu (02/11/2024)Siang.
Kapolsek menuturkan kegiatan patroli di area pertokoan dan swalayan bertujuan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Aiptu Johan selaku petugas yang berpatroli juga berpesan kepada pemilik toko elektronik agar waspada terhadap pelaku kejahatan, peredaran uang palsu serta tetep memantau cctv di area toko guna antisipasi terjadinya curanmor, curat serta curas pastikan kendaraan terparkir dengan aman dan terkunci ganda.
“Bila terjadi hal yang tidak diinginkan untuk segera melapor ke Polsek Sumberpucung, kami akan segera datang melaksanakan pengamanan.” ucap Aiptu Joahantara kepada pemilik toko dan masyarakat yang akan berbelanja. (hms.Sbrpcg)