7.3 C
London
Minggu, Oktober 27, 2024
BerandaPolres MalangPatroli Malam Polsek Singosari Berhasil Cegah Gangguan Kamtibmas di Jalan Mondoroko

Patroli Malam Polsek Singosari Berhasil Cegah Gangguan Kamtibmas di Jalan Mondoroko

Date:

spot_imgspot_img

Polres Malang – Unit patroli Polsek Singosari terus memperkuat keamanan di wilayah Singosari dengan melakukan patroli rutin untuk mengantisipasi balap liar, begal dan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Pada Minggu, 27 Oktober 2024, pukul 02.30 WIB, unit patroli 14.01 melaksanakan patroli “blue light” serta melakukan penjagaan di sekitar Jalan Mondoroko, tepatnya di depan Perumahan Puri Kendedes, Desa Banjararum, Kecamatan Singosari.

Dipimpin oleh Iptu Lotto Condro dan Aiptu Slamet S., patroli ini dilakukan atas perintah Kapolsek Singosari Kompol Masyhur Ade. Patroli bertujuan untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat serta mencegah potensi gangguan, seperti aksi balap liar dan tindak kriminalitas lainnya. Situasi di lokasi terpantau aman dan terkendali selama kegiatan berlangsung.

Upaya ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Singosari dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah serta memberikan perlindungan kepada warga.

(Humas Singosari)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img