Polres Malang – Dalam rangka memperingati perayaan bulan suci ramadhan anggota Polsek Jabung bersama warga masyarakat melaksanakan Sholat Taraweh berjama’ah dilanjutkan tadarus hatam Al Qur’an selama bulan puasa sebagai bentuk kebersamaan dan kedekatan dengan masyarakat sekaligus memberikan pelayanan dan rasa aman bagi warga masyarakat, Selasa (11/3/2025) siang.
Kapolsek Jabung AKP Sumarsono, S.H. menjelaskan bahwa kegiatan Sholat Taraweh berjama’ah dan Tadharus hatam Qur’an oleh anggota Polsek Jabung tersebut merupakan bentuk mewujudkan kedekatan dengan masyarakat serta sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat dalam menjalani ibadah pada bulan ramadhan,” ujarnya.
Selain itu petugas patroli juga memastikan kondisi keamanan pada tempat ibadah yang ada dimasing-masing desa diwilayah kecamatan jabung,” imbuhnya.
Petugas patroli juga memberikan himbauan kepada tokoh agama dalam hal ini takmir masjid juga ketua Rt dan Rw setempat untuk memastikan keamanan lungkungan rumah saat ditinggal oleh warga menjalankan ibadah sholat taraweh dan tadharus agar pintu dan jendela dalam keadaan terkunci serta kompor juga air dipastikan sdh dalam kondisi mati untuk menjaga rasa aman dan nyaman saat menjalankan ibadah.
Petugas juga memastikan situasi dan kondisi keamanan wilayah kecamatan jabung dalam keadaan aman dan kondusif selama menjalankan ibadah puasa dan perayaan hari raya Idhul Fitri 1446 H,” pungkasnya.
(sekjbgresma)