POLRES MALANG – Kapolsek Bululawang Kompol Ainun Djariyah, S.H. melalui Bhabinkamtibmas Desa Lumbangsari Aipda Efendi untuk melaksanakan sekaligus memimpin apel kesiapan yang dilaksanakan oleh anggota Polsek Bululawang bersinergi dengan unsur TNI Koramil 0818/08 dan satuan pam swakarsa desa pada kegiatan pertunjukan seni kuda lumping Satriyo Jagad Samudro yang dilaksanakan di Desa Lumbangsari Kecamatan Bululawang Kabupaten Malang. Sabtu (16/9/2023) Sore Hari.
Aipda Efendi yang memimpin pelaksanaan apel kesiapan sebelum pengamanan kegiatan masyarakat ini adalah merupakan wujud tugas dan tanggung jawab yang telah diberikan oleh pimpinan untuk mengamankan kegiatan masyarakat gebyar seni kuda lumping Satriyo Jagad Samudro pada hari ini agar berjalan dengan baik, aman dan kondusif.
Dalam kesempatan apel tersebut, Aipda Efendi menyampaikan penekanan-penekanan yang menjadi kebijakan pimpinan, agar masing-masing TNI-Polri melaksanakan tugas sesuai SOP, melaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat pada hari ini dengan semangat dan pernah rasa tanggung jawab.
“Disiplin dan ikhlas adalah modal utama kita dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara dan masyarakat, seperti halnya, pada hari ini kita bersinergi dalam mengemban amanah untuk menjaga terpeliharanya situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Bululawang Polres Malang”, tutur Efendi.
Dengan kebersamaan dan kekompakan semua elemen masyarakat yang terlibat pada kegiatan ini menjadi kunci kesuksesan, sehingga rasa aman dan nyaman dapat dirasakan benar oleh warga masyarakat yang sedang menikmati pertunjukan seni kuda lumping Satriyo Jagad Samudro yang diselenggarakan di Desa Lumbangsari Kecamatan Bululawang Kabupaten Malang.