POLRES MALANG – Kapolsek Pakis AKP Suyanto, S.A.P., M.H menugaskan Anggota Polsek Pakis untuk melaksanakan kegiatan patroli guna menjaga situasi kamtibmas Daerah Kecamatan Pakis agar tetap kondusif, Jumat (21/3/2024).
Bripka Ridi bersama dengan Ka SPKT Polsek pakis Aiptu Didik laksanakan giat patroli di wilayah Desa Pakisjajar Kec Pakis Kab Malang. Patroli ini bertujuan menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif serta mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, Anggota menyusuri area pemukiman, berdialog dengan warga, dan menyampaikan pesan-pesan keamanan. Ia mengimbau warga untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan, seperti pencurian rumah kosong dan permasalahan lainnya. “Kami hadir di sini untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dengan patroli rutin seperti ini, kami harap masyarakat merasa lebih tenang,” ujar Bripka Ridi
Selain itu, juga mengingatkan warga untuk aktif menjaga lingkungan, terutama ketika meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. Ia menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan menginformasikan segera kepada pihak kepolisian jika terjadi hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.
Kapolsek Pakis mengatakan, sasaran kegiatan patroli kali ini adalah pemukiman di Daerah Kecamatan Pakis yang dimungkinkan bisa menimbulkan potensi kerawanan sasaran kejahatan seperti pencurian yang harus diantisipasi, karena ini merupakan tugas dan tanggung jawab kami.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menciptakan situasi Wilayah Kecamatan Pakis yang aman serta kondusif dan apabila Petugas patroli mengetahui adanya suatu hal yang dapat mengganggu kamtibmas bisa segera ditindak lanjuti,” ujarnya.
Kapolsek juga menambahkan bahwa keberadaan patroli di wilayahnya diharapkan bisa meminimalisir adanya niat pelaku tindak kriminalitas.
Di dalam tugasnya, anggota yang bertugas patroli ini menghimbau kepada warga untuk berhati – hati dan tetap menjaga keselamatan diri sendiri serta menjaga keamanan guna antisipasi gangguan kamtibmas, tandas Kapolsek