17.4 C
London
Jumat, Juli 26, 2024
BerandaPolres MalangKapolsek Gondanglegi Laksanakan Kegiatan Jum'at Curhat bersama Warga Desa Putat Kidul

Kapolsek Gondanglegi Laksanakan Kegiatan Jum’at Curhat bersama Warga Desa Putat Kidul

Date:

spot_imgspot_img

POLRES MALANG – Kapolres Malang melalui Kapolsek Gondanglegi Kompol Pujiyono beserta anggota Polsek Gondanglegi melaksanakan Kegiatan “Jumat Curhat” bersama masyarakat Desa Putat Kidul Kecamatan Gondanglegi Kabupaten Malang, Jum’at (08/09/2023).

“Kegiatan Jum’at Curhat merupakan salah satu wadah yang diharapkan bisa memperkuat silaturahmi serta menyerap aspirasi dari masyarakat,” kata Pujiyono.

Pada kegiatan tersebut, masyarakat bisa menyampaikan kepada anggota Kepolisian terkait permasalahan-permasalahan yang sedang terjadi di lingkungan masyarakat dan bersama-sama mencari solusi agar nantinya mendapat penyelesaian.

“Mari bersama-sama meningkatkan keamanan lingkungan sekitar dengan mengaktifkan pos pos kamling yang ada di Desa Putat Kidul,” ucap Kapolsek.

Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, diharapkan bisa menumbuhkan sikap saling menghargai dan tercipta hubungan yang baik, khususnya antar masyarakat bersama anggota Kepolisian dan Instansi terkait. (HmsGondanglegi)

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img