9 C
London
Minggu, November 17, 2024
BerandaPolres MalangKapolsek Singosari Ziarah dan Sampaikan Pesan kepada Keluarga Korban Kanjuruhan di HUT...

Kapolsek Singosari Ziarah dan Sampaikan Pesan kepada Keluarga Korban Kanjuruhan di HUT Bhayangkara ke-78

Date:

spot_imgspot_img

*Kapolsek Singosari Ziarah dan Sampaikan Pesan kepada Keluarga Korban Kanjuruhan di HUT Bhayangkara ke-78* Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, S.I.K., M.H., bersama Ketua Ranting Singosari melakukan ziarah ke makam korban tragedi Kanjuruhan di daerah Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Kegiatan ini berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh keluarga korban dan anggota kepolisian. Senin ( 01/07/2024 ) Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, dalam kesempatan tersebut menyampaikan pesan mendalam kepada keluarga korban. Beliau menegaskan komitmen kepolisian dalam memberikan dukungan dan bantuan kepada keluarga korban Kanjuruhan. “Kami berkomitmen untuk tetap mendampingi keluarga korban. Apabila ada keluhan yang masih bisa kami bantu, kami akan berupaya semaksimal mungkin,” ujar Kompol Masyhur Ade. Selain itu, Kompol Masyhur Ade juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada keluarga korban atas segala kekurangan yang mungkin terjadi. “Pada momen Hari Bhayangkara ini, kami berharap dapat menjalin silaturahmi yang lebih baik antara kepolisian dengan keluarga korban Kanjuruhan,” tambahnya. Ziarah ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta menjadi wujud nyata kepedulian kepolisian terhadap keluarga korban. Peringatan HUT Bhayangkara ke-78 ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergi dan kebersamaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, S.I.K., M.H., bersama Ketua Ranting Singosari melakukan ziarah ke makam korban tragedi Kanjuruhan di daerah Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Kegiatan ini berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh keluarga korban dan anggota kepolisian. Senin ( 01/07/2024 )

Kapolsek Singosari, Kompol Masyhur Ade, dalam kesempatan tersebut menyampaikan pesan mendalam kepada keluarga korban. Beliau menegaskan komitmen kepolisian dalam memberikan dukungan dan bantuan kepada keluarga korban Kanjuruhan. “Kami berkomitmen untuk tetap mendampingi keluarga korban. Apabila ada keluhan yang masih bisa kami bantu, kami akan berupaya semaksimal mungkin,” ujar Kompol Masyhur Ade.

Selain itu, Kompol Masyhur Ade juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada keluarga korban atas segala kekurangan yang mungkin terjadi. “Pada momen Hari Bhayangkara ini, kami berharap dapat menjalin silaturahmi yang lebih baik antara kepolisian dengan keluarga korban Kanjuruhan,” tambahnya.

Ziarah ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta menjadi wujud nyata kepedulian kepolisian terhadap keluarga korban. Peringatan HUT Bhayangkara ke-78 ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergi dan kebersamaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Subscribe

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

- Browse free from up to 5 devices at once

Berita terbaru

spot_img