Malang – Personel Polsek Singosari melaksanakan patroli dialogis di Indomaret Kelurahan Candirenggo pada Jumat (21/3/2025) pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi kriminalitas, khususnya pencurian kendaraan, pencurian dengan pemberatan, dan pencurian dengan kekerasan (3C).
Patroli ini dipimpin oleh Aiptu Hernama, didampingi Aiptu Amir M. dan Brigadir Rizky Nasta. Mereka berdialog dengan karyawan Indomaret terkait keamanan lingkungan sekitar, serta memberikan imbauan agar selalu waspada terhadap pelanggan dan kendaraan yang terparkir di area minimarket.
“Kami mengingatkan agar karyawan dan pelanggan selalu berhati-hati terutama dalam memantau kendaraan yang diparkir dan gerak-gerik mencurigakan di sekitar minimarket,” ujar Aiptu Hernama dalam keterangannya.
Kegiatan ini dilakukan atas perintah Kapolsek Singosari AKP Try Widyanto Fauzal, S.I.K., M.Si., sebagai bagian dari upaya Polsek Singosari dalam menjaga kondusivitas wilayah dan mencegah tindak kriminalitas. Hingga patroli berakhir, situasi di sekitar Indomaret Candirenggo terpantau aman dan terkendali.
(swd/hmssingo)